Virus Corona atau biasa disebut dengan Covid-19 adalah virus yang menyerang sistem pernapasan manusia. Virus ini masih berhubungan dengan penyebab SARS dan MERS yang sempat merebak beberapa tahun lalu. Sampai saat ini belum diketahui penyebab dari virus corona, Diketahui virus Corona berasal dari Kota Wuhan di China dan muncul pada Desember 2019.

Dampak dari Virus Corona ini sangatlah luas dirasakan bagi masyarakat, dengan kondisi pandemi ini keluarga besar SMA Negeri 1 Sentolo bersama anak – anak OSIS dan MPK sangat peduli dan ikut prihatin kondisi saat ini. Wujud kepedulian SMA Negeri 1 Sentolo mengumpulkan donasi dari bapak / ibu guru karyawan dan anak- anak berupa beras, mie, dan minyak goreng. Setelah terkumpul sembako tadi akan didistribusikan kepada orang tua siswa dan masyarakat yang terkena dampak pandemi virus corona atau sering disebut covid-19, oleh anak OSIS dan MPK pada hari Rabu tanggal 6 Mei 2020 pukul 09.30 WIB.

Arahan dari Bapak Drs. Didik Asmiarto,M.Pd.Si selaku Bapak kepala sekolah berpesan  kita semua harus selalu mematuhi protokol keamanan pencegahan penularan pandemi virus corona ini dengan jaga jarak, selalu pakai masker, selali cuci tangan, dan jaga kondisi kesehatan. Selain itu ucapan terimakasih kepada tim Kesiswaan Bapak Juhan Wahyudi S,Pd, Bapak Siswantoro, S.Ag, dan bapak ibu guru lainya yang mendukung kegiatan “Galasta Peduli”. Semoga wujud syukur kita menjadi amal kebaikan Bapak / Ibu semua serta donasi ini bisa tepat sasaran diterima yang berhak, dan kedepan kondisi saat ini segera berakhir dan dampak dari virus Covid-19 segera terselesaikan.

 

 

 

 

WhatsApp Tanya Via WA