Kepramukaan merupakan ekstrakurikuler wjajib di SMA Negeri 1 Sentolo yang diikuti oleh semua siswa di kelas X. Setiap tahunnya, kegiatan kemah selalu menjadi penutup dari rangkaian kegiatan ekstrakurikuler tersebut. Di awali dengan kegiatan Perjusa (Perkemahan Jumat Sabtu) yang diadakan selama dua hari satu malam pada tanggal 8 sampai dengan tanggal 9 April 2022, yang sering disebut sebagai latihan atau pemanasan dari kegiatan kemah yang sesungguhnya karena pelaksanaanya diadakan di halaman sekolah. Sedangkan untuk Perkemahan akhir tahun yang sesungguhnya diadakan di Bumi Perkemahan Pentingsari, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari dua malam mulai hari Kamis tanggal 19 sampai hari Sabtu tanggal 21 Mei 2022 . Di kedua agenda kemah tersebut, anggota Pramuka kelas X dibimbing oleh Dewan Ambalan, yang juga merupakan beberapa dari siswa kelas XI, serta beberapa Pembina Pramuka profesional yang khusus di datangkan dari luar sekolah. Selain itu, guru dan karyawan juga mendampingi di lokasi selama kegiatan berlangsung. Acara diwarnai dengan berbagai kegiatan kepramukaan yang menyenangkan dan kompetitif. Dewan Ambalan dan Pembina memberikan penilaian kepada masing-masing regu pada setiap kegiatan dan perlombaan sehingga di dapat regu dengan nilai tertinggi di hari terakhir kegiatan yang mendapatkan penghargaan berupa hadiah untuk seluruh anggota regu, yang diberikan pada acara penutupan. Sekalipun masih berada pada masa pandemi Covid-19, namun semangat siswa untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan tidak berkurang meskipun harus dengan mematuhi protokol kesehatan seperti mengenakan masker sepanjang hari selama berkerumun dengan anggota regu yang lain, serta tetap mencuci tangan dengan sabun sebelum dan setelah melakukan kegiatan. Lokasi kegiatan juga dilengkapi dengan alat screening suhu tubuh untuk memantau kondisi kesehatan seluruh peserta maupun pendamping.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

WhatsApp Tanya Via WA